Bisnis Franchise Tong Tji

ukms.or.id – Bisnis Franchise Tong Tji Sebagai ibu rumah tangga, saya membutuhkan pemasukan lebih. Bukan berarti pendapatan suami saya kurang, namun saya juga telah berinisiatif untuk memberikan anak-anak saya fasilitas yang lebih baik dan tetap bisa memberikan orang tua saya uang bulanan untuk membantu mereka.

Selain itu, saya juga ingin menabung untuk kebutuhan yang tak terduga. Hal-hal tersebut mengharuskan saya mencari penghasilan lebih.

Tadinya, saya berpikir bahwa mencari pekerjaan sampingan sebagai ibu rumah tangga adalah hal yang sulit.

Apalagi, background pendidikan saya tidak terlalu bisa dibanggakan. Namun sejak mengerti adanya bisnis teh tong tji dari teman saya, saya tertarik untuk mencobanya.

Keunggulan Bisnis Teh Tong Tji

Bisnis ini mengharuskan saya membayar beberapa rupiah saja.

Ya, sama seperti konsep franchise, yang mana mengharuskan pengguna franchise membayar untuk branding, gelas, dan gerobak kecil yang bisa digerakkan supaya bisa berpindah tempat.

Tadinya memang bisnis teh tong tji ini kurang laku dan saya hanya bisa meraup keuntungan yang sedikit.

Hal ini saya rasa wajar karena orang-orang di kompleks saya belum terlalu mengetahui bahwa saya menjual minuman berupa teh tong tji.

Lambat laun, bisnis teh tong tji saya berkembang dengan adanya pembeli yang meningkat setiap harinya.

Orang-orang di kompleks saya dan orang yang lewat jalan sering mampir untuk membeli minuman yang beraneka rasa.

Ada yang suka jasmine tea, ada juga yang lebih suka milk tea.

Saya merasa sangat senang telah mencoba bisnis teh tong tji.

Alasannya adalah bisnis ini tidak merepotkan saya karena saya bisa membuka semau saya asalkan saya luang.

Prospek Bisnis Teh Tong Tji

Saya bisa membuka setelah mengantar anak-anak ke sekolah, kemudian menutup ketika sore hari untuk menyiapkan makanan anak-anak dan suami saya.

Kemudian saya bisa membuka lagi setelah itu, yaitu pada malam hari.

Penjualan pada malam hari rupanya sama larisnya seperti siang hari.

Pasalnya, saya tak hanya menjual es teh saja, namun saya juga menjual teh hangat.

Terutama pada hari Sabtu, cukup banyak remaja yang membeli teh tong tji untuk sekedar menghilangkan rasa haus hingga untuk teman ngobrol.

Ya, wajar saja, teh tong tji yang saya jual memiliki rasa yang enak namun harganya sangat bersahabat, terutama bagi para remaja.

Cepatnya Bisnis Ini Berkembang

Kini, usaha menjual teh tong tji yang saya tekuni telah berkembang.

Saya tak perlu lagi menjaganya saat buka, karena saya sudah mampu untuk membayar orang untuk berjaga.

Saya tetap mendapatkan untung dengan mempekerjakan orang untuk menjaga bisnis teh tong tji saya.

Oleh karena itu, sampai saat ini saya telah membuka bisnis teh tong tji di dua tempat, yaitu di depan rumah saya dan di dekat lapangan sepak bola di kampung saya.

Ibu-ibu rumah tangga di luar sana juga patut mencoba bisnis ini untuk mendapatkan keuntungan yang perlahan-lahan akan menjadi banyak.

Dengan bermodalkan beberapa rupiah untuk membeli franchise, dan menyiapkan teh, air, gelas, sedotan yang juga tidak mahal, keuntungan sudah bisa diraih.

Ditambah lagi kalau penjual bersifat aktif dan tekun untuk lebih banyak waktu membukanya, pasti akan lebih banyak juga orang yang mampir untuk membeli dan keuntungan yang didapat akan lebih banyak.

Harga bersahabat, enak, dan harum tehnya sangat terasa, itulah kelebihan yang ada  pada produk teh tong tji.

baca juga

    Franchise Tong Tji

    Head Office – Jalan Ahmad Yani Nomor 142 – Nomor 144, Tegal, Jawa Tengah

    admin@tongtji.com

    tongtji.com/

    You May Also Like

    More From Author