Ternyata bisnis franchise semakin marak, berbanding dengan perkembangan ekonomi yang semakin kompleks pula.
Berbagai peluang bisnis bisa diciptakan dengan kreasi dan kecermatan yang tinggi.
Seperti misalnya bisnis minuman jus yang telah ramai digeluti oleh para pebisnis.
Minuman jus menjadi favorit masyarakat yang gemar akan gaya hidup sehat.
Selain menyehatkan, minuman jus juga murah dan menyegarkan sehingga tak heran apabila menjadi kesukaan banyak orang.
Dengan sistem franchise, kita bisa memanfaatkan kesempatan berbisnis minuman jus yang telah memiliki brand yang terkenal dan dipercaya oleh masyarakat.
Sehingga kita tidak akan begitu kesulitan dalam mengenalkan produk jus kita kepada konsumen, apalagi sampai harus bersusah payah membangun brand awareness sejak nol.
Dengan sistem franchise suatu brand atau merek jus yang telah terkenal, kita bisa bersaing dengan lebih percaya diri dalam meraup keuntungan penjualan yang sangat menarik tentunya.
Franchise Jus Brand Jupe Jumbo
Dengan tagline brand Terbesar, Terkental, dan Terkenal, brand Jupe Jumbo yang diluncurkan sejak tahun 2017 ini menjadi sorotan masyarakat.
Terbukti akan kualitasnya yang sangat teliti, Jupe Jumbo berhasil menjadi franchise jus buah pertama kali yang terbesar di Indonesia.
Dengan ragam varian menu jus buah yang lengkap dan dipilih dari buah-buah segar yang besar, sajian yang kental, dan kemasan cup yang menarik dan unik, membuat produk jus buah dari Jupe Jumbo menjadi yang paling dicari.
Tidak heran apabila bisnis jus buah yang dimiliki oleh pebisnis dengan akun instagram @hallorian ini tak hanya terkenal di Malang, namun di berbagai kota besar lainnya.
Jupe Jumbo Tetapkan Modal Investasi yang Terjangkau
Seperti pada umumnya, untuk mempunyai bisnis franchise dari suatu brand bisnis, kita tentu harus membayar sejumlah uang sebagai modal investasi dan kepemilikan hak izin penggunaan brand dalam operasional bisnis kita nanti.
Ada pun nominal investasi yang ditetapkan oleh Jupe Jumbo bagi yang ingin membeli hak franchise Jupe Jumbo, adalah hanya sebesar 15 juta rupiah saja.
Kita tinggal menyediakan lahan kosong untuk pendirian booth jus buah Jupe Jumbo di tempat-tempat yang strategis dan mudah dijangkau oleh konsumen.
Fasilitas Franchise Jus Buah Jupe Jumbo
Setelah membayar modal investasi, tentu saja kita telah berhak atas izin lisensi penggunaan brand bisnis.
Selain itu, kita juga masih memperoleh feedback berupa berbagai fasilitas franchise yang akan mendukung operasional kita nanti.
Fasilitas-fasilitas yang didapat dari berwaralaba Jupe Jumbo adalah booth jus buah lengkap dengan desainnya yang menarik.
Kita juga mendapat perlengkapan booth dan berbagai peralatan operasional untuk membuat jus buah.
Biaya pengiriman atau ekspedisi booth gratis, dan apabila selama 1 tahun kita mengadakan perpindahan lokasi, maka bisa meminta klaim biaya perpindahan atau angkut tersebut.
Disediakan pulai bahan baku awal senilai 500 ribu rupiah, serta 100 cup baru dengan desain Jupe Jumbo yang unik.
Berbeda dengan franchise yang lainnya, Jupe Jumbo memberikan fasilitas istimewa bagi para franchisor-nya, yaitu kebebasan biaya royalti/royalty fee sebesar 5% dari omset sepanjang 1 tahun.
Kita juga tidak perlu pusing akan sistem dan prosedur lainnya, karena kita akan mendapatkan biukms.or.id/ngan secara gratis dalam masa 4 bulan hingga 5 bulan.
Biukms.or.id/ngan tersebut terkait strategi mendapatkan modal kembali, sistem penjualan, prosedur operasional, support bisnis, manajemen syariah atau manajemen profesional, hingga resep jus buah Jupe Jumbo yang terkenal kelezatannya.
baca juga
Rickscubanos Milik Ricky Harun Luncurkan Franchise Super Untung
Kebab Kayana Luncurkan Kesempatan Franchise Paling Mudah
Daftar 1350 Franchise – Waralaba Terbaru Plus Business Opportunity
Waralaba Jupe Jumbo
Jalan Sigura, Gura, Nomor 15, Karangbesuki – Kec.Sukun, Malang-Jawa Timur, 65146
Telepon: 085649997100
IG: @jupejumbo