Wisata Kampung Gajah Untuk Para Pecinta Wahana Bermain yang Seru

Semakin hari semakin banyak saja destinasi wisata yang dibuka di Bandung dengan mengusung berbagai konsep yabg siap tarik perhatian warga Bandung, sekaligus warga luar kota yang tengah mencari objek wisata untuk menghabiskan waktu libur bersama keluarga, apalagi sekarang sudah hampir memasuki akhir tahun yang berarti akan segera hadir libur panjang akhir tahun.

Untuk para wisatawan yang hendak menghabiskan libur akhir tahunnya, maka sangat direkomendasikan untuk memilih kota Bandung, karena ada banyak sekali rekomendasi destinasi wisata yang bagus, namun tentunya jangan sampai salah memilih, karena ini liburan untuk akhir tahun, pengunjung harus memilih tempat wisata yang benar-benar seru.

Nah, kalau ingin mengunjungi tempat wisata yang seru dan komplit, salah satunya adalah Kampung Gajah yang berada di sekitar jalan Sersan Bajuri, beberapa kilo meter dari Universitas Pendidikan Indonesia, letak destinasi wisata yanh diberi nama Kampung Gajah ini cukup strategis dan akses jalan menuju Kampung Gajah juga sudah tidak perlu diragukan lagi, sangat mudah.

Jika memutuskan untuk berkunjung ke destinasi wisata yang satu ini, maka pengunjung bisa menikmati berbagai area wisata yang lengkap dengan konsep yang berbeda-beda, mulai dari wisata alam, wisata yang kaya akan edukasi, berbelanja bersama keluarga, atau bermain di wisata air yang sangat seru, semuanya bisa di dapatkan dalam satu kawasan wisata, yaitu Kampung Gajah.

Letak Kampung Gajah yang ada di sebelah Utara Bandung ini akan mengekspos keindahan alam berupa hamparan bukit dan pegunungan luas yang hijau dan terlihat segar, selain itu, kawasan wisata Kampung Gajah ini juga menawarkan udara segar bagi para pengunjung yang bertandang dari daerah perkotaan yang panas.

Tempat wisata yang dinamai gajah ini tentunya bagi sebagian orang yang belum tahu akan berpikir di kawasan wisatanya ada banyak gajah atau taman gajah, namun sebenarnya Kampung Gajah tidak menawarkan area yang membawa pengunjung melihat sekelompok hewan besar itu, hanya saja di beberapa bagia, kawasan wisata Kampung Gajah ini dihiasi dengan patung gajah.

Wisata Kampung Gajah ini menyuguhkan berbagai area wisata yang bisa membuat pengunjungnya berlama-lama menikmati suasana kampung gajah, walau pun cukup ramai oleh pengunjung, namun suasana di Kampung Gajah masih bisa memberikan kesan tenang yang menyenangkan

dan memang ada beberapa spot yang diperuntukam bagi oranga-orang yang tengah memburu ketenangan, apalagi spotnya menyajikan panorama alam yang indah di daerah Bandung Barat.

Ada banyak area dengan keunikkan tersendiri, dan yang terpenting kawasan wisata Kampung Gajah ini menyediakan berbagai wisata kuliner modern dengan konsep lokal hingga konsep kuliner luar negara.

Selain itu  bagi yang suka bermain wahana air, Kampung Gajah punya fasilitas waterboom yang seru dan luas dengan berbagai wahana mulai dari wahana biasa sampai ke wahana yang bisa memicu adrenalin, dan tentunya pengunjung bisa menikmati waktunya bermain di wahana air dan berbagai wahana lainnya sepuas mungkin, bahkan jika merasa satu hari belum cukup, pengunjung bisa memutuskan untuk menginap dan melanjutkan keseruan petualangan di Kampung Gajah.

Serunya wisata kuliner, belanja dan wahana bermain di Kampung Gajah

Destinasi wisata yang satu ini merupakan kawasan yang area wisatanya terbilang sangat lengkap, tak hanya wisata alam, wisata edukasi juga bisa dinikmati lewat beragai wahana bermain yang ada di Kampung Gajah, selain itu, pengunjung juga bisa menikmati berbagai fasilitas yang membuat Kawasan wisata Kampung Gajah ini semakin nyaman untuk dinikmati bersama keluarga dan teman-teman.

Jika sudah puas dengan berbagai wahana bermain yang menyenangkan, maka pengunjung bisa menikmati enaknya ragam kuliner di Kampung Gajah, bukan sekadar kuliner biasa, namun kuliner di Kampung Gajah ini menyediakan berbagai konsep kuliner yang memanjakkan lidah, dan yang terpenting adalah, kuliner di Kampung Gajah ini terdiri dari berbagai macam kuliner yang menggabungkan berbagau jenis makanan mulai dari lokal sampai makanan western yang jadi buruan para wisatawan yang berkunjung.

Kampung Gajah yang sekarang semakin populer ini, dibangun di atas dataran luas dengan kontur tanah yang bagus, sehingga kawasan wisata Kampung Gajah ini terasa sangat nyaman untuk dijadikan destinasi saat menghabiskan waktu libur, selain itu, kawasan wisata di Kampung Gajah ini dikelola dengan sangat baik dan terus dikembangkan menjadi kawasan wisata yang lebih maksimal lagi.

Dibangun di atas tanah seluas lebih dari 50 hektar, pengunjung akan bertemu dengan banyak sekali wahana bermain yang kurang lebih ada sekitar 35 wahana seru yang wajib dicoba, di antaranya ada  Segway, 4D Rider, Delman Royal, Mini ATV, Sky View, Cross Formula Kart, ATV Adventure, Sky Rider, Tubby Slide, dan lainnya.

Jika ingin anak-anak tetap betah, pengunjung bisa mengajak anak ke area Playground yang tentunya akan membuat anak semakin suka dengan berbagai konsep Playground yang menarik perhatian si kecil. Tak hanya Playground biasa, ada juga rumah teletubis yang jadi ikon kesukaan anak-anak di area Playground.

Jika ingin mencoba wahana yang bisa dilakukan berkelompok, baik bersama keluarga mau pun teman, pengunjung bisa menikati beberapa wahana kelompok seperti wahana atau area outbond, bumper boat, Buggy family, dan kalau ingin yang segara-segar, coba wisata air atau waterboom park yang terdiri dari berbagai wahana air seperti Octopus Racer dan beberapa wahana lainnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top